Selamat Datang

Saturday, September 6, 2014

Sekolah/kampus merupakan tempat untuk menuntut ilmu dan bersosialisasi dengan orang luar setelah keluarga, dapat dipastikan akan ada banyak partisipan di lingkungan ini, sehingga tidak dapat dipungkiri ada hal-hal menyebalkan yang dilakukan oleh orang-orang di sana. Dengan mengetahui hal-hal menyebalkan tersebut, kita dapat mawas diri untuk tidak melakukannya.

Ilustrasi kelas, (dokumentasi penulis)

1. Tidak mengerjakan tugas dalam kelompoknya

Selama kamu bersekolah, pasti kamu pernah menemukan jenis manusia yang seperti ini, atau bahkan mungkin itu kamu sendiri. Jika ini dilakukan oleh temanmu atau orang lain, kamu pasti setuju bahwa ini adalah sikap yang paling menyebalkan. Dia asyik bersantai-santai atau bahkan tidak datang saat membuat tugas, sedangkan anggota kelompok yang lain sibuk mengerjakan. Dalam hatimu, kamu pasti ingin menegur dia, tetapi karena alasan “tidak enak”, kamu tidak jadi melakukannya (walaupun dalam hati, kamu merasa sangat kesal) atau kamu ingin membiarkan bagian tugasnya kosong tidak dikerjakan, tetapi kamu tahu bahwa seluruh anggota kelompok yang akan kena imbasnya. Akhirnya mau tak mau anggota kelompok harus mengerjakan semuanya.

2. Tukang copas tugas orang

Walaupun kalian adalah saudara kembar yang bisa telepati, kebiasaan ini tetaplah menjadi sangat menyebalkan karena dosen/guru tidak peduli siapa yang copas, dan kamu pun akan kena imbasnya.

3. Ngingetin guru/dosen kalau hari itu jadwal pengumpulan tugas/kuis

Walaupun ini tidak melanggar hukum, tapi nyebelin banget kalau kamu belum ngerjain, bener ngga?

4. Selesai ujian suka ngebahas jawaban dan pamer kalau dia benar

Jika kamu punya teman yang seperti ini, coba minta belajar sama dia aja, soalnya dia kan benar terus.

5. Tukang bully junior

Bagi kamu para senior yang suka beginian, jangan lupa kalau hukum sebab akibat berlaku. Mungkin junior yang kamu bully itu menjadi bosmu di masa mendatang.

6. Habis BAB ngga disiram

Jenis manusia seperti ini harus dimusnahkan dari muka bumi karena sangat mengganggu khalayak umum. Jika kamu termasuk ke dalam jenis ini, cobalah untuk meluangkan sedikit waktu dan tenaga untuk “melenyapkan” kepunyaanmu itu dari pandangan. Karena tidak ada orang yang ingin dikejutkan dengan “sisa” punyamu.

7. Tukang intip absen tapi ngga mau dititipin

Solusinya adalah jangan mau kalau dia nitip absen sama kamu.

(dikutip dari buku 7 kebiasaan orang yang nyebelin banget)


Apakah kamu punya pendapat mengenai hal-hal menyebalkan yang terjadi di lingkungan sekolah/kampus? Silakan tulis di komentar.

Pin It


0 comments:

Post a Comment